Wednesday, 30 September 2015

DARI BALIK JENDELA PESAWAT



Ketika bepergian naik pesawat, saya selalu memilih tempat duduk di samping jendela. Apalagi kalau penerbangannya pagi atau sore hari. Pasti saya bela-belain datang lebih awal saat check in, agar bisa memilih window seat. Selain lebih nyaman, window seat memungkinkan saya melihat pemandangan indah di bawah dan mengabadikannya dengan kamera kesayangan. Tentunya kamera kesayangan dengan baterai penuh tak pernah ketinggalan.

Sayangnya, kadang kenyataan tak seindah impian (walau jarang). Ada kalanya window seat yang saya inginkan tak bisa saya dapatkan. Entah karena sudah penuh atau harus membayar. Ketika naik maskapai berbiaya murah (budget airline), biasanya kita harus membayar jika minta window seat. Males banget kan harus keluar uang lagi untuk beli kursi? Mending uangnya buat beli yang lain (ogah rugi). Selain itu, ada juga penyerobot yang nggak tahu aturan. Mereka dengan santainya menduduki kursi saya tanpa merasa bersalah. Kalau ketemu orang model gini, biasanya akan saya “usir” dengan halus dengan cara menanyakan nomor kursinya, kemudian saya minta dengan sopan untuk pindah atau bergeser. Cara lainya, biasanya saya bilang akan memotret sambil menunjukkan kamera ke dia sehingga dia mau pindah tempat duduk. Sejauh ini, cara tersebut manjur dan untungnya saya belum pernah ketemu penumpang yang arogan. Namun, kalau saya lagi males (nggak mood) dan rute penerbangannya sudah pernah saya lewati beberapa kali, saya relakan saja penyerobot tersebut menduduki tempat duduk saya.

Karena seringnya terbang dan selalu membawa kamera, saya berhasil mendapatkan foto-foto dari udara sejumlah tempat eksotik dan menarik di Indonesia. Mulai dari pantai, selat, pulau-pulau kecil, puncak gunung, hingga danau kawah. Rute penerbangan favorit dan paling sering saya lewati adalah dari Surabaya ke Denpasar serta kota-kota lainnya di Nusa Tenggara dan sebaliknya. Rute ini sangat menarik karena kita melewati gugusan pulau-pulau kecil dengan berbagai keunikan dan keindahan alamnya. Kalau penerbangan ke luar negeri, saya belum berhasil mendapatkan foto-foto yang bagus karena seringnya saya terbang di malam hari. Yang paling menyenangkan, saya berhasil memotret Puncak Gunung Rinjani dan Danau Segara Anaknya di Pulau Lombok, yang terkenal ke berbagai penjuru dunia. Saya juga berhasil memotret Kawah Ijen yang cantik di Banyuwangi. Satu impian yang belum tercapai adalah memotret Danau Kelimutu di Ende, Flores karena saya belum pernah terbang melewati rute tersebut. Semoga suatu hari nanti saya bisa memotret danau warna-warni nan eksotis tersebut!

Berikut foto tempat-tempat eksotis di Indonesia, yang berhasil saya abadikan dari balik jendela pesawat. 


1. Kawah Ijen, Kabupaten Bondowoso - Banyuwangi, Jawa Timur


2. Gunung Raung, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur


3. Selat Bali


4. Jalan Tol Bali Mandara


5. Pulau Serangan, Bali



6. Gunung Agung, Gunung Batur, dan Danau Batur, Bali


7. Nusa Lembongan dan Nusa Ceningan, Bali


8. Gili Air, Gili Meno, dan Gili Trawangan


9. Gunung Rinjani dan Danau Segara Anak, Lombok


10. Kawah Gunung Tambora, Kabupaten Dompu dan Bima, NTB


11. Kawah Gunung Sirung, Pulau Pantar NTT


No comments:

Post a Comment