Air Mata Kucing yang banyak dijual di Malaysia
Anda pasti heran dan bertanya-tanya membaca judul tulisan di atas. Nggak salah nih, air mata kucing nikmat rasanya? Bagaimana mungkin air mata kucing bisa diminum?
Saya sendiri melihat dan merasakan “Air Mata Kucing” ketika sedang berkunjung ke Kuala Lumpur, Malaysia, April 2009 kemarin. Ketika sedang jalan-jalan untuk mencari oleh-oleh di Petaling Jaya (China Town-nya Kuala Lumpur), secara nggak sengaja saya melihat penjual minuman dengan nama aneh dan unik, “Air Mata Kucing.” Saya pun heran dan bertanya-tanya, “Beneran nih, air mata kucing bisa diminum?” Atau hanya istilah dalam Bahasa Melayu saja?
Penasaran, saya segera mendatangi penjual air mata kucing tersebut dan bertanya kepada penjualnya, “Terbuat dari apakah minuman tersebut?” penjual minuman tersebut pun menjawab, bahwa air mata kucing terbuat dari buah lengkeng (longan). Saya pun langsung membeli segelas air mata kucing dingin, dengan harga 1,2 Ringgit (sekitar Rp 3.500,00). Air mata kucing dijual RM 1,2 untuk gelas kecil dan RM 1,8 untuk gelas besar. Nggak mahal untuk segelas minuman dengan nama yang cukup unik. Saya langsung menenggak minuman berwarna coklat dengan isi buah lengkeng tersebut. Rasanya manis asam segar. Sangat cocok diminum di siang hari yang terik, untuk pelepas dahaga.
Ramuan Air Mata Kucing
Air mata kucing terbuat dari ramuan lo han kuo, buah lengkeng, buah kundur, gula batu, dan air. Lo han kuo (Memordicae grosvenori swingla) adalah tumbuhan merambat yang berasal dari daratan Cina. Tanaman ini dibudidayakan seperti anggur. Bentuk buahnya seperti bola, berdiameter 4-6 cm. Buah yang mentah warnanya hijau tua, sedikit mengkilat. Dalam segelas air mata kucing, terdapat beberapa butir buah lengkeng tanpa biji. Buah lengkeng di Malaysia disebut mata kucing. Pemberian nama mata kucing ini bukan tanpa alasan. Karena biji lengkeng yang berwarna hitam dan daging buahnya berwarna putih bersih mirip mata kucing, buah ini lebih populer dengan sebutan mata kucing di negeri jiran.
Cara membuat air mata kucing cukup mudah, yaitu buah lengkeng direbus sampai kadar air tertentu, kemudian merebusnya kembali dalam air mendidih hingga buah lengkeng kering mengembang dan didapatkan air yang berwarna coklat mirip seduhan air teh. Kemudian air tersebut disaring dan di dinginkan. Lalu disajikan dengan tambahan pemanis, jeruk nipis, campuran buah lo han kuo dan atau buah kundur. Bisa juga dicampur dengan teh hijau atau madu.
Selain rasanya yang segar dan nikmat, air mata kucing juga bermanfaat untuk kesehatan. Minuman ini berkhasiat untuk meredakan panas dalam, mengurangi batuk, mengeluarkan dahak, dan meningkatkan vitalitas tubuh. Khasiat air mata kucing akan semakin terasa jika diminum secara rutin setiap hari.
Bisa aja ya, Orang Malaysia memberi nama minuman untuk menarik perhatian banyak orang. Coba kalau nama minuman tersebut “Es Buah Lengkeng” bukannya "Air Mata Kucing." Mungkin nggak banyak orang yang tertarik untuk mencobanya. Lain cerita dengan air mata kucing. Dari namanya saja sudah bikin penasaran. Alhasil, orang pun tertarik untuk membeli minuman tersebut. Jadi, bila Anda sedang berkunjung ke Kuala Lumpur, jangan lupa untuk mencoba air mata kucing! Saya jamin Anda akan ketagihan. (edyra)***
(Dari berbagai sumber)
bagus sekali artikelnya
ReplyDeleteartikel yang menarik, komentar balik ya ke blog saya www.goocap.com
ReplyDeletewah, enak banget coy.. klau nggak salah, ini termasuk minuman khas malaysia ya?
ReplyDelete