MASJID DI PULAU FLORES


Pulau Flores merupakan salah satu pulau terbesar di wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur. Pulau cantik ini terdiri dari delapan kabupaten, yaitu : Kabupaten Manggarai Barat, Manggarai, Manggarai Timur, Ngada, Nagekeo, Ende, Sikka, dan Flores Timur. Mayoritas penduduk di Flores beragama Katolik, sehingga gereja bisa dengan mudah ditemukan di berbagai sudut pulau. Bahkan, Larantuka (ibu kota Kabupaten Flores Timur) dijuluki sebagai "Vatikannya Indonesia" karena banyaknya gereja di sana dan adanya tradisi Semana Santa warisan Bangsa Portugis yang masih dijalankan hingga sekarang. Walaupun begitu, ada juga penduduk yang beragama Islam terutama di kota-kota besar dan daerah-daerah di pinggir pantai. Biasanya mereka adalah para pendatang yang berasal dari Suku Jawa, Bima, Bajo, Bugis, Buton, Mandar, dan lain-lain. Jadi, Anda tak perlu khawatir tidak menemukan masjid saat berkunjung ke Flores. Berikut beberapa masjid di Flores yang berhasil saya abadikan dengan kamera saya.

A. Kabupaten Manggarai Barat
1. Masjid Agung Nurul Falaq
    Jl. Soekarno-Hatta, Labuan Bajo



2. Masjid Nur Faladh
    Desa Komodo, Kecamatan Komodo, Pulau Komodo



B. Kabupaten Sikka
1. Masjid At Taqwa
     Jl. Sultan Hasanudin, Maumere



2. Masjid Jami' Darussalam
    Kelurahan Waioti, Kecamatan Alok Timur, Maumere


3. Masjid Ar Rahmat Wuring
    Desa Wuring, Kecamatan Alok Barat, Maumere


4. Masjid Al Mujahidin
    Jl. Raya Trans Flores (Maumere - Larantuka), Geliting, Kabupaten Sikka


5. Masjid Nangahale
    Desa Nangahale, Kecamatan Talibura, Kabupaten Sikka


6. Masjid Tanjung Darat
    Dusun Tanjung Barat, Desa Darat Pantai, Kecamatan Talibura, Kabupaten Sikka


7. Mushola Tanjung Darat
    Dusun Tanjung Barat, Desa Darat Pantai, Kecamatan Talibura, Kabupaten Sikka


8. Mushola Darat Pantai
    Dusun Tanjung Barat, Desa Darat Pantai, Kecamatan Talibura, Kabupaten Sikka


9. Masjid Pangabatang
    Dusun Pulau Pangabatang, Desa Perumaan, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka



10. Masjid Nele
    Dusun Nele, Desa Kojagete, Pulau Besar, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka



11. Masjid Jamiul A'la
    Dusun Sukun, Desa Semparong, Pulau Sukun, Kecamatan Alok, Kabupaten Sikka



C. Kabupaten Flores Timur
1. Masjid Agung Syuhada 
    Kelurahan Eka Sapta, Kecamatan Larantuka, Larantuka



2.  Masjid Ash Shamad Postoh
     Kelurahan Postoh, Kecamatan Larantuka, Larantuka

 

3. Masjid Al Amin
    Kelurahan Weri, Kecamatan Larantuka, Larantuka


4. Masjid Tiwatobi
    Desa Tiwatobi, Kecamatan Ile Mandiri, Kabupaten Flores Timur



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS
Read Comments

0 Response to "MASJID DI PULAU FLORES"

Post a Comment